Penyelesaian Kasus Dugaan Korupsi E-KTP Diprediksi Dua Tahun

Jakarta - Penyelesaian kasus dugaan korupsi penyelenggaraan Kartu Tanda Penduduk berbasis elektronik (E-KTP) diprediksi akan memakan waktu hingga dua tahun.

"Saya rasa kasus ini akan lama sekali kalau selesai dalam dua tahun luar biasa sekali. Dua sampai tiga bulan bisa masuk kasus kedua atau ketiga," ujar Pengamat Hukum Chairul Imam di Warung Daun, Cikini, Jakarta, Sabtu (18/3).

Menurut dia, ada beberapa indikator yang membuat persidangan akan menjadi lama antara lain tokoh yang disebutkan namanya berada