Kajian KPK : Pengelolaan Kelapa Sawit Rawan Korupsi, Karena Lemah Tata Kelola

Jakarta-Komoditas kelapa sawit adalah salah satu komoditas strategis dalam perekonomian Indonesia. Sayangnya, pengelolaannya masih banyak menimbulkan masalah. Lemahnya mekanisme perizinan, pengawasan, dan pengendalian membuat sektor ini rawan korupsi.

Juru Bicara KPK Febri Diansyah dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (26/4) mengungkapkan korupsi dalam proses perizinan perkebunan kelapa sawit sering melibatkan kepala daerah. Seperti yang sudah ditangani oleh KPK, yakni Bupati Buol Amran Batalipu dan Gubernur Riau Rusli Zainal.