Kemenhub Terapkan Aplikasi SSm Pengangkut Dorong Efisiensi Biaya Logistik di Pelabuhan

Ilustrasi logistik pelabuhan/Foto: Kemenhub

Jakarta - Dalam rangka mempermudah akses layanan logistik melalui kolaborasi sistem-sistem Pemerintah khususnya di pelabuhan, Lembaga Nasional Single Window telah mengembangkan sistem aplikasi terkolaborasi yang disebut Sistem Single Submission Pengangkut atau SSm Pengangkut yang terintegrasi dengan aplikasi Inaportnet.

"SSm Pengangkut saat ini telah diuji coba di 46 pelabuhan," ungkap Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Capt. Hendri Ginting, sebagaimana dikutip InfoPublik pada Rabu