Efisiensi Pengelolaan Gas Bumi Tingkatkan Perekonomian Dalam Negeri

Jakarta - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan kembali menekankan pentingnya efisiensi dalam pengelolaan gas bumi. Efisiensi tersebut akan berdampak pada harga gas yang lebih ekonomis sehingga dapat meningkatkan daya saing industri dalam negeri. 

"Pemerintah sangat mendorong adanya eksplorasi (minyak dan gas bumi dilakukan) secara terus-menerus. Efisiensi biaya produksi harus dilakukan sungguh-sungguh dari waktu ke waktu," kata Menteri Jonan saat membuka Forum Gas Nasional 2017 di Hotel Borobudur