ITEBA Jadi Salah Satu Penyokong Revolusi Industri 4.0

Jakarta - Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir mengatakan, diperlukan beberapa perguruan tinggi dalam bidang teknologi untuk menyokong kompetensi lulusan yang siap menghadapi revolusi industri 4.0.

Menurutnya, salah satu perguruan tinggi yang akan menjadi salah satu penyokongnya adalah Institut Teknologi Batam (ITEBA). Hal itu dikatakan Menristekdikti saat meletakkan batu pertama pembangunan gedung ITEBA dan secara resmi memberikan SK izin operasional ITEBA yang disaksikan oleh Menteri