Penerbangan Perintis Masih Jadi Ujung Tombak Angkutan Udara di Kaltara

Penerbangan perintis di Tarakan Kalimantan Utara/Foto: Kemenhub

Jakarta - Penerbangan perintis masih menjadi ujung tombak dalam pelayanan jasa angkutan udara, khususnya di wilayah Kalimantan Utara (Kaltara), dan sebanyak 17 rute di wilayah ini akan kembali dilayani penerbangan perintis dengan koordinator wilayah (Korwil) Tarakan pada tahun ini (2024).

"Tahun ini terdapat penambahan satu rute baru sehingga menjadi 17 rute penerbangan perintis penumpang dan beberapa tambahan frekuensi di rute sebelumnya, serta terdapat lima rute penerbangan perintis kargo," ungkap Kepala Unit Penyelenggara Bandar