Kebutuhan Beras Maret-Mei 2024 dalam Kondisi Aman

Pekerja memanen padi menggunakan mesin panen di area persawahan Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Kamis (8/2/2024). Kementerian Pertanian menargetkan produksi gabah tahun 2024 naik dari 31 juta ton menjadi 35 juta ton gabah. ANTARA FOTO/Yudi/Spt.

Jakarta - Kementerian Pertanian (Kementan) memastikan persediaan beras pada Maret, April dan Mei 2024 mendatang dalam kondisi aman.

"Artinya, masyarakat tak perlu khawatir akan kekurangan beras pada bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idulfitri mendatang," kata Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman dalam keterangan tertulis yang diterima pada Jumat (15/3/2024). Mentan mengatakan, kepastian ini merujuk pada data Badan Pusat Statistik (BPS) terkait panen raya petani yang berlangsung pada bulan Februari dan Maret tahun