Satu Saksi Diperiksa KPK Terkait Korupsi Pengadaan APD di Kemenkes

Gedung KPK (Foto: Pasha Yudha Ernowo Infopublik.id/Youtube KPK)

Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tengah melakukan penyidikan terkait dugaan korupsi pengadaan alat pelindung diri (APD) di Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI. Dalam penyidikan itu, KPK melakukan pemanggilan terhadap satu saksi.

“Hari ini (19/4/2024) bertempat digedung Merah Putih KPK, tim penyidik menjadwalkan pemanggilan dan pemeriksaan saksi atas nama Satrio Wibowo (Dirut PT Energy Kita Indonesia),” ungkap Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri, dalam keterangannya ke InfoPublik, Jumat (19/4/2024).