KPK Mulai Observasi Calon Percontohan Kota-Kabupaten Antikorupsi di Indonesia

Direktur Pembinaan Peran Serta Masyarakat KPK, Kumbul Kusdwidjanto Sudjadi (Foto: Dok KPK)

Jakarta - Program Desa Antikorupsi yang digelar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) beberapa waktu lalu menuai respons positif dari berbagai wilayah di Indonesia. Untuk menjaga keberlanjutannya, tahun ini KPK memperluas program tersebut, yang dimulai dengan observasi di sejumlah daerah calon Percontohan Kabupaten dan Kota Antikorupsi di Indonesia.

Direktur Pembinaan Peran Serta Masyarakat KPK, Kumbul Kusdwidjanto Sudjadi, menjelaskan Kabupaten Kota Antikorupsi adalah inisiatif KPK bekerja sama dengan Kementerian PAN-RB, Kementerian