Puluhan Ton Ikan Nila di Keramba Jala Apung Sungai Tamiyang Kalsel Mati Mendadak

Mahmudah mengangkat bangkai ikan dari tambak miliknya, Jumat (17/1/2020).

BANJAR, KOMPAS.com - Puluhan ton ikan nila di keramba jala apung Sungai Tamiyang, di Desa Awang Bangkal, Kecamatan Karang Intan, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan (Kalsel) mati mendadak.

Matinya puluhan ton ikan nila ini sudah terjadi sejak tiga hari terakhir.

Padahal ikan sebulan lagi akan dipanen.

Salah satu petambak ikan nila di Desa Awang Bangkal, Mahmudah mengatakan, tidak mengetahui penyebab matinya ikan nila ditambaknya.