Samsung Masih Penguasa Pasar Ponsel Dunia

Jakarta - Lembaga riset Internasional Data Corporation (IDC) merilis laporan pasar ponsel global sepanjang kuartal ketiga 2019. Samsung masih mempertahankan posisinya sebagai penguasa pasar ponsel dunia.

Vendor asal Korea Selatan itu mampu mengapalkan 78,2 juta ponsel ke seluruh dunia. Angka ini naik 8,3% dari periode yang sama tahun lalu dan membuat mereka menguasai 21.8%.