BRIN Lakukan Kajian Kemanfaatan Matahari bagi Aktivitas Manusia

Periset Pusat Riset Antariksa BRIN,Johan dalam penyampaiannya saat acara Dialog, Obrolan, Fakta Ilmiah Populer dalam Sains Antariksa (DOFIDA), secara virtual / foto: Humas BRIN

Jakarta - Matahari menjadi bintang yang letaknya dekat dari bumi sehingga banyak faktor yang dapat memengaruhi aktivitas kehidupan manusia. Hal tersebut menjadi objek kajian menarik yang tengah diteliti oleh Pusat Riset Antariksa Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

Dikutip dari Humas BRIN pada Sabtu (16/3/2024), periset Pusat Riset Antariksa, Johan Muhammad, menyampaikan bahwa kajian yang dilakukan pada matahari dan aktivitasnya adalah tentang bintik yang ada di matahari.

“Di matahari ada bintik-bintik yang disebut