Berkah Ramadan BPKH 1445 H, Wujudkan Impian Haji sejak Santri

Anggota Badan Pelaksana BPKH Amri Yusuf dalam sambutannya mewakili Kepala BPKH pada acara Berbagi Berkah Ramadhan Untuk Negeri berkolaborasi dengan Mitra Kemaslahatan Rumah Zakat di Pondok Pesantren Darunnajah Jakarta, Rabu (27/3/2024). Foto: Ismadi Amrin/InfoPublik

Jakarta - Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) menggelar acara Berbagi Berkah Ramadhan Untuk Negeri berkolaborasi dengan Mitra Kemaslahatan Rumah Zakat di Pondok Pesantren Darunnajah Jakarta.

Kegiatan itu merupakan bagian memeriahkan dan memakmurkan bulan suci Ramadan 1445 H. Dalam pelaksaanan kegiatan ini dibagikan 1000 paket bingkisan lebaran senilai Rp250.000.000 melalui Rumah Zakat.

Acara itu merupakan salah satu rangkaian program “Berkah Ramadan BPKH” yang dilakukan serentak di seluruh Indonesia. Tema yang diusung