Indonesia Ekspor Telur Asin ke Singapura

Jakarta - Telur asin Indonesia menjadi komoditas perdagangan yang diminati masyarakat Singapura. Sebanyak 17 ribu butir atau sekitar 2 ton telur olahan itu telah dikirim ke negeri yang masyhur dengan julukan ‘Kota Singa’, dengan nilai ekspor Rp 45 juta.

Berdasarkan kontrak antara pihak peternak Indonesia dan pengusaha Singapura, pengiriman tersebut akan terus berlanjut hingga mencapai 100 ribu butir. Total nilai ekspor mencapai Rp 270 juta.

“Kami akan mengawal perdagangan ini, sehingga hubungan baik kedua pihak