Wakil Ketua DPR : Jangan Ada Voting Soal Ambang Batas Capres

Jakarta, Info Publik - Wakil Ketua DPR, Taufik Kurniawan, menilai persoalan presidential treshold atau ambang batas dukungan bagi calon presiden untuk Pemilu mendatang – baik 0 ataupun 20 persen – sebaiknya tidak diputuskan melalui voting atau pemungutan suara di parlemen.

Sebaiknya perlu ada pendekatan musyawarah dulu dengan para elit politik. "Kalau menurut saya ini sebaiknya jangan di-voting, perlu ada konsolidasi dulu karena ini menyangkut masalah tokoh atau presiden. Penting, orang nomor satu Indonesia," kata