Presiden Sebut Korupsi, Pengangguran, dan Kesenjangan Sebagai Masalah Rumit

Jakarta - Presiden Joko Widodo menegaskan tiga masalah rumit yang dihadapi ketika menjabat sebagai Kepala Negara, yakni korupsi, pengangguran, dan kesenjangan penghasilan.  

Presiden mengatakan langkah untuk mengantisipasi korupsi dilakukan dengan perbaikan sistem, seperti yang dilakukan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). "Cegah gratifikasi, amplop-amplop. Kalau sistem terbangun baik, ruang korupsi jadi tidak ada. Penindakan dilakukan secara masif dan keras oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Tetapi titik beratnya