Konsumsi BBM Hingga Maret Capai 11,7 Juta KL

Jakarta,InfoPublik - Pemerintah mencatat konsumsi bahan bakar minyak (BBM) pada kuartal pertama tahun ini mencapai 11,7 juta kiloliter (KL). Pemerintah mengklaim tidak terjadi kelangkaan BBM pada kuartal pertama lalu.

“Distribusi BBM dan gas minyak cair (liquefied petroleum gas/LPG) pada kuartal satu lalu berjalan cukup baik, sehingga, tidak terjadi kelangkaan BBM dan LPG di berbagai daerah,” ujar Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) I Gusti Nyoman Wiratmaja, Jumat