Demo Tolak UU Ciptaker di Jakarta Ricuh, Ribuan Orang Diamankan

Jakarta- Polda Metro Jaya mengamankan sebanyak 1.377 peserta aksi demonstrasi menolak Undang-Undang Cipta Kerja yang berakhir ricuh di Jakarta, Selasa (13/10/2020).

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, hampir 80 persen dari mereka yang diamankan masih berstatus pelajar. Bahkan ada lima orang diantaranya pelajar SD yang umurnya masih sekitar 10 tahun. "Ada 1.377 yang kita amankan, baik itu sebelum unjuk rasa dan pasca unjuk rasa," ujar Kombes Pol Yusri Yunus di Jakarta, Rabu (14/10/2020).