Masyarakat Butuh Literasi Media Proses Pemilu

Jakarta - Pemerintah perlu melakukan literasi media kepada publik secara terus menerus, supaya masyarakat tidak terpengaruh oleh informasi hoaks yang beredar saat pesta demokrasi.

"Perlu adanya dorongan literasi media kepada publik agar terbiasa melakukan cek data setiap informasi yang benar atau tidak terkait pemilu," kata Peneliti Kode Inisiatif Muhammad Ihsan Maulana di Jakarta, Minggu (27/1).

Menurut dia, banyaknya waktu kampanye yang diberikan penyelenggara Pemilu disinyalir membuat konten informasi yang beredar