Meski Terus Erupsi, Gunung Bromo Tetap Aman Dikunjungi

Jakarta- Hampir setiap hari Gunung Bromo mengalami erupsi secara fluktuatif. Namun aktivitas vulkanik belum membahayakan dikarenakan erupsi yang terjadi hanya menyemburkan abu vulkanik dan pasir, bukan kerikil atau lava pijar yang disemburkan dari kawah Gunung Bromo.

"Pada 19/3/2019 pukul 06.00 - 12.00 WIB terjadi 5 kali letusan. Asap kawah bertekanan sedang hingga kuat teramati berwarna kelabu dan hitam dengan intensitas sedang hingga tebal dan tinggi 900 - 1.500 meter dari puncak kawah. Hujan abu di Pos Pengamatan Gunung Bromo.