Katalis Merah Putih ITB Mulai Digunakan di Kilang Minyak Pertamina

Jakarta -  PT Pertamina Refinery Unit (RU) II Dumai telah berhasil memproduksi green diesel atau solar nabati D-10 dengan kandungan 87,5 persen solar minyak bumi dan 12,5 persen minyak sawit. Keberhasilan ini berkat Katalis Merah Putih yang dikembangkan Laboratorium Teknik Reaksi Kimia dan Katalisis Institut Teknologi Bandung (TRKK ITB) dan diproduksi oleh PT Pupuk Kujang.

"Ternyata kita mampu produksi green diesel. Kualitasnya juga jauh lebih naik. Pertamina baru mampu hasilkan dua belas ribu barel per hari. Kalau sepuluh