Realisasi Anggaran Program PEN Mencapai Rp172,35

Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian) Airlangga Hartarto menyatakan bahwa realisasi anggaran program pemulihan ekonomi nasional (PEN) per 11 Mei 2021 baru mencapai Rp172,35 triliun atau 24,6% dari pagu.

"Dari total Rp172,35 triliun, sebesar Rp26,83 triliun di antaranya adalah insentif pajak seperti insentif pengurangan angsuran PPh Pasal 25 hingga insentif-insentif baru seperti PPnBM mobil baru ditanggung pemerintah (DTP), dan PPN DTP atas rumah. Insentif usaha sebesar 47% dari pagu sebesar Rp56,72